Honda hadirkan Teaser SUV Terbaru Khusus India

admin

[ad_1]

Autos.id – Baru-baru ini, Honda menghadirkan sebuah teaser mobil terbaru berjenis SUV yang khusus di jual untuk pasar India. Mobil yang rencananya akan meluncur di pertengahan tahun 2023 ini dikembangkan langsung oleh Honda R&D Asia Pacific dan dibuat khusus untuk pasar India.

Kabarnya SUV terbaru dari Honda ini akan diposisikan diantara Honda WR-V dengan Honda HR-V dengan model crossover 5 seater.

Honda WR-V

Teaser Mobil SUV Terbaru Honda

Mengutip dari Carscoosp pada Selasa (10/1/2023), sekilas dari teaser suv honda terlihat desain yang mereka ambil kurang lebih mirip dengan Honda HR-V atau Honda Vezel terbaru. Namun yang unik, mobil ini sepertinya jauh lebih kekar dengan penggunaan lampu depan yang sedikit lebih sipit daripada HR-V.

Dalam pengembangan mobil ini, Honda Asia Pacific menyebut bahwa mobil ini sudah mereka sesuaikan dengan kebutuhan pasar India. Tentu saja konsumen yang inginkan sebuah SUV macho namun tetap futuristik untuk ukuran mobil terbaru. Meskipun begitu belum tahu nama apakah yang akan mereka pakai oleh Honda pada mobil ini.

Selain nama mobil ini, banyak spekulasi bermuncul berkaitan dengan mobil ini terutama posisi dari mobil ini. Kabarnya mobil ini posisinya antara Honda WR-V yang baru saja meluncur di Indonesia dengan ukuran sedikit lebih besar. Tetapi mobil ini juga akan berada di bawah Honda HR-V yang mengindikasikan mobil ini masuk ke kelas compact crossover. Karena kelas ini pastinya banyak pemain baru dengan harga yang sangat mepet satu sama lain.

Honda Menghadirkan Teaser SUV Terbaru Khusus Pasar India

Calon lawan terkuatnya, mobil ini akan menantang beberapa nama yang sudah populer terlebih dahulu seperti Hyundai Creta dan Kia Seltos. Hingga 2 produk kembar terpopuler di India yaitu Suzuki Grand Vitara dan Toyota Urban Cruiser Hyryder.

Berkaitan dengan nama, karena mobil ini akan menggunakan model SUV kemungkinan tetap akan menggunakan nama mobil dengan akhiran R-V. Dugaan mobil ini bakal gunakan nama WR-V, kali ini desainnya berbeda dengan versi Indonesia.

Namun sumber lainnya menyebut mobil ini nantinya akan menggunakan nama YR-V. Mengingat belum ada line up SUV Honda yang menggunakan huruf depan Y. Menariknya, bagaimana wujudnya dan apakah kemungkinan pasarkan mobil ini ke luar India juga?

[ad_2]

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar